
Glo lahir di Jakarta, 9 November 2000. Glo adalah seorang mahasiswa S1 Fakultas Hukum Universitas Singaperbangsa Karawang, angkatan 2018. Glo memiliki motto hidup yaitu Cerdik seperti ular dan Tulus Seperti Merpati. Motto ini di ambil dalam kitab Matius 10:16, karena Glo harus bekerja dengan cerdik untuk pertahanan diri saya tetapi saya juga harus Tulus dalam menolong orang lain. Glo seorang mahasiswa yang aktif dalam organisasi baik di dalam maupun di luar kampus. Biasanya Glo aktif dalam melakukan kajian mingguan bersama untuk membahas isu-isu yang hangat di Indonesia. Glo senang sekali dalam Public Speaking, baik di kampus maupun di gereja, Glo dipercayakan sebagai MC/Moderator dalam suatu acara. Tak lupa kegiatan social pun Glo suka lakukan untuk mnjadi generasi yang peduli sesama. CIta-Cita Glo ingin menjadi seorang Kurator.
Pengalaman Organisasi:
a. Pernah menjadi Anggota Divisi Komunikasi dan Informasi dalam Pengurus Persekutuan Mahasiswa Kristen Universitas Singaperbangsa Karawang tahun 2019
b. Pernah menjadi Sekretaris Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) Fakultas Hukum Universitas Singaperbangsa Karawang tahun 2019
c. Pernah menjadi Bendahara dari Public Campus Ministry chapter Jakarta tahun 2019-2020
d. Pernah menjadi Anggota bidang Pengkajian dan Keilmuan Hukum dari forum Disusi Ilmiah Hukum (FDIH) ) Fakultas Hukum Universitas Singaperbangsa Karawang tahun 2020
e. Pernah menjadi Anggota Divisi Kewirausahan dalam Pengurus Persekutuan Mahasiswa Kristen Universitas Singaperbangsa Karawang tahun 2020
f. Anggota dari Tunas Himpunan Advokat Muda Indonesia DPC Karawang tahun 2020